Mengenal Scroll Saw dan Jenis-jenisnya

0
1631
scroll saw gergaji

Bentuknya seperti band saw (gergaji ulir), namun mata pisaunya tidak tersambung. Mari, kenali lebih dekat gergaji ukir scroll saw.

Anda yang bekerja di bidang kayu pasti menyadari pentingnya estetika untuk harga akhir produk yang lebih tinggi. Produk yang dibuat dengan bentuk dan warna yang indah bisa meningkat harganya mulai dari 25% hingga 100%.

promo produk finishing natural oil dan sanding sealer

Untuk meningkatkan estetika produk tersebut dapat dilakukan beberapa cara. Salah satunya adalah dengan mengaplikasikan ukiran dan desain yang menarik.

perawatan kayu alami natural oil

Dulu, pengukiran dilakukan dengan pisau kecil yang membutuhkan waktu berjam-jam. Namun, perkembangan zaman, membuat cara-cara konvensional tersebut diakomodai dengan menggunakan gergaji ukir atau biasa disebut scroll saw.

Apa itu Scroll Saw?

Scroll saw adalah gergaji yang didesain khusus untuk memotong lekuk dan lubang pada kayu, metal, dan material keras lain. Alat ini ditemukan sekaligus dipatenkan oleh seorang pengrajin kayu bernama Rick Hutcheson. Sejak penemuannya, gergaji ini terus mengalami perkembangan hingga punya beragam variannya saat ini.

Sekilas, scroll saw memiliki bentuk yang mirip dengan band saw atau gergaji pita, namun, terdapat perbedaan pada mata pisaunya.

promo produk biovarnish wood filler

Band saw sebagaimana namanya memiliki pemotong yang berbentuk seperti pita dan terkait dengan dua silinder putar. Mata pisau pada band saw berputar terus-menerus dan tak bisa diangkat. Alhasil, band saw tidak bisa digunakan untuk membuat lubang.

Hal ini berbeda dengan scroll saw yang mata pisaunya tidak kontinyu. Mata pisau tersebut bisa diangkat untuk kemudian di posisikan di area di mana kita hendak membuat lubang.

salah satu jenis scroll saw

Singkat kata, dibandingkan dengan gergaji yang lain, alat ini secara spesifik memiliki 2 fungsi:

  1. Membuat lubang
  2. Membentuk lekukan atau lengkungan di pinggir

Selain dapat digunakan untuk membentuk ukiran, sebetulnya fungsi ini juga bisa diterapkan saat kita ingin membuat sambungan. Misalnya saja untuk pembuatan sambungan dovetail, mortise and tennon, dan lain sebagainya.

Jenis-jenis Gergaji Ukir Scroll Saw

Berdasarkan lebar antara ujung mata pisau dengan papan di bawahnya, scroll saw bisa kladifikasikan menjadi:

  1. Tipe kecil dengan jarak 300 mm. Tipe ini paling banyak digunakan para penghobi kayu. Namun kalangan industrial juga menggunakannya bila memang hanya menggunakan kayu yang tak begitu tebal.
  2. Tipe komersial dengan jarak 760 mm. Tipe ini paling sering digunakan untuk kebutuhan industrial. Misalnya untuk perusahaan mebel dan kerajinan yang sudah mapan.
  3. Tipe besar dengan jarak lebih dari 760 mm. Tipe ini umum digunakan pada masa lalu untuk keperluan industrial. Penggunaannya menurun drastis setelah digunakan otomasi komputer.

Lebar antara ujung mata pisau dengan papan memengaruhi tebal kayu yang bisa diukir dan dipotong menggunakan alat ini. Jadi, bila Anda hanya ingin mengukir kayu dengan tebal 300 mm, Anda bisa menggunakan tipe kecil.

Selain bedasarkan faktor tersebut, gergaji ukir scroll saw juga bisa dibedakan menurut mata pisau yang dipakai. Hingga hari ini, varian mata pisau yang digunakan sudah cukup banyak. Misalnya:

  1. Diamond coating (berlapis diamond) untuk memotong dan mengukir bahan gelas
  2. Baja keras yang lebih tajam untuk memotong dan mengukir bahan logam
  3. Skip tooth yang memiliki gerigi dan celah berselang-seling
  4. Twoo teeth dengan dua gerigi yang diselingi celah
  5. Spiral, mata pisau dengan adanya lekukan spiral

Mereka yang “Wajib” Menggunakan Scroll Saw

Beberapa dari Anda mungkin mempertimbangkan untuk membeli alat ini atau tidak. Pada dasarnya, untuk memutuskan membeli sebuah barang atau tidak, tentu kita perlu menyesuaikan dengan kebutuhan sendiri.

Bila kita memang perlu gergaji untuk membuat ukiran, lekukan, dan sambungan, scroll saw sangat bisa diandalkan. Namun bila kerja kita jarang menerapkan lekukan yang rumit dan ukiran, Anda mungkin tak perlu repot-repot membelinya.

Di lapangan, pengguna gergaji ukir ini didominasi oleh para pengrajin, pembuat mebel, dan penghobi kayu. Namun pemakaiannya di Indonesia sebetulnya masih terbatas. Sebab masih banyak pengrajin yang lebih suka membentuk bahan kayunya secara manual.

Berapa Harga Gergaji Ukir Scroll Saw?

Harga alat ini sangat beragam. Rentangnya mulai dari ratusan ribu rupiah hingga lebih dari 3 juta. Faktor yang memengaruhinya tak berbeda dengan produk lain kebanyakan, yakni brand, kualitas, jumlah feature, hingga jenis blade yang digunakan.

Tips Membeli

Beberapa pertimbangan yang bisa Anda terapkan sebelum membeli alat ini antara lain:

  1. Selalu sesuaikan dengan kebutuhan Anda. Misalnya, bila Anda perlu gergaji untuk kayu dan logam, pilihlah gergaji yang bisa dipakai untuk kedua material atau untuk logam saja (bila mata pisau bisa dipakai untuk logam sudah pasti bisa dipakai pada kayu).
  2. Harga produk. Selalu cek perbandingan harga sebelum memutuskan membeli.
  3. Berat produk. Scroll saw yang berat seringkali lebih stabil, namun sulit dibawa kemana-mana. Sebaliknya, tipe yang ringan mudah dibawa kemana-mana, namun kurang stabil.
  4. Kecepatan mata pisau. Kecepatan mata pisau sudah pasti akan memengaruhi kecepatan pengerjaan sehingga perlu Anda perhatikan.
  5. Meja. Beberapa produk gergaji ukir scroll saw didesain dengan sebuah meja khusus yang membuatnya cocok digunakan di toko mebel Anda.
  6. Berbagai fitur spesifik lainnya yang ditawarkan.
  7. Ketahanan produk. Tak ada salahnya mengandalkan reputasi keawetan produk sebelum memutuskan membeli alat ini.

Pintar-pintarlah memilih gergaji ukir scroll saw yang tepat! Memilih alat woodworking yang tepat sama pentingnya dengan memilih bahan woodworking yang juga tepat seperti lem terbaik Crossbond.

promo produk white agent wa-250
perawatan kayu alami natural oil

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here