All About Furniture Minimalis dari Model sampai Tips Membuatnya

0
1828
furniture minimalis

Seperti apa furniture minimalis itu dan apa bedanya dengan furniture modern sampai kontemporer? Kali ini, lemkayu.net mengangkat tema mengenai desain minimalisme ketika diterapkan pada berbagai mebel. Bagi Anda yang hendak membeli furniture jenis ini atau malah ingin membuatnya, jangan lewati informasi di bawah ini.

Ketika yang lain ditambahi macam-macam, tidak demikian dengan mebel bergaya minimalis. Minimalisme memang sebuah style desain yang sangat unik. Style ini sebetulnya style universal yang bisa diaplikasikan ke berbagai bidang. Industri woodworking dengan produk furniture hanya satu di antaranya saja.

promo produk finishing natural oil dan sanding sealer

Meski demikian, booming minimalisme dalam dunia furniture sudah bukan rahasia lagi. Bahkan sampai saat ini pun, minimalisme masih menjadi sebuah gaya yang begitu digemari.

perawatan kayu alami natural oil

Lantas seperti apakah minimalisme itu? Apa karakternya? Dan apa bedanya dengan style desain yang lain?

Secara ringkas, minimalisme adalah “the less is more”. Ambil contoh sebuah meja makan. Meja makan tersebut dipercantik dengan ukiran yang sangat menarik. Bila Anda ingin mengubahnya menjadi meja minimalis, maka ukiran tersebut harus dihilangkan. Begitu pula dengan lengkungan kaki meja yang tak perlu. Semuanya dibuat secara efisien tanpa harus ada liukan atau ukiran pada meja.

Meja juga tak boleh punya bagian yang tak memiliki fungsi. Singkat kata, keseluruhan komponen meja tersebut adalah komponen dasar dan tak bisa diambil lagi. Semua komponen memiliki sifat krusial yang ketika diambil, maka meja tak bisa berfungsi lagi. Beda dengan saat ukiran dihilangkan namun meja masih tetap bisa digunakan.

promo produk biovarnish wood filler

Dari segi warna, minimalisme juga punya karakter tersendiri. Warna yang biasa diandalkan adalah warna netral dan monokromatis. Warna natural seperti warna kayu sendiri masih ditoleransi. Demikian juga motif kayu yang bisa diterapkan.

furniture minimalis

Kelebihan Furniture Minimalis

Sebagai furniture yang pernah begitu populer di masyarakat, jelas mebel dengan gaya seperti ini memiliki kelebihan dibanding yang lain. Apa saja kelebihan mebel minimalis? Berikut ini di antaranya:

1. Memiliki aksen yang sangat cocok dengan gaya hidup masa kini yang mengutamakan efektivitas, efisiensi, dan kecepatan.
2. Sangat elegan dengan efforrtless beauty-nya.
3. Mampu menghadirkan kesan yang bersih dan rapi
4. Secara umum lebih mudah dibersihkan sebab tak memiliki banyak ukiran dan bentukan lainnya yang sulit dibersihkan
5. Memiliki daya pikat tersendiri
6. Memiliki desain yang sangat kreatif. Terlepas dari kesederhanaannya, bukan berarti furniture minimalis tak bisa dibuat dengan gaya yang beragam.
7. Memberikan kesan tenang, rapi, dan bersih
Sebuah Peluang Usaha

Dengan berbagai kelebihannya di atas, sudah pasti mebel dengan gaya seperti ini adalah sebuah peluang usaha tersendiri. Apalagi dengan banyaknya kalangan masyarakat yang masih begitu menggemari style desain seperti ini. Jadi bagi Anda para pelaku usaha mebel, desain seperti ini sangat patut dicoba untuk berbagai produk Anda.

kursi unik furniture minimalis

Ingat, salah satu cara agar produk kita laku adalah dengan memberikan sesuatu yang berbeda bagi konsumen. Kebanyakan produsen mebel saat ini, hadir dengan gaya tradisional hingga kontemporer. Apalagi produsen mebel menengah kecil yang biasa menjajakan produknya di toko mebel umum.

Padahal, kita bisa berinovasi dengan beragam style termasuk style minimalisme. Tak sulit. Dengan skill membuat mebel dasar, Anda bisa mencari inspirasi dari berbagai model furniture minimalis yang sudah dibuat. Dari mencontoh, Anda kemudian bisa mengembangkan sendiri gaya minimalisme tersebut pada mebel-mebel Anda.

Prospek mebel seperti ini pun sebetulnya sangat baik. Pasalnya, bukan hanya konsumen untuk kebutuhan personal saja yang tertarik, Anda pun bisa menjajakan produk di berbagai perusahaan. Coba perhatikan, banyak kantor yang memiliki mebel dengan desain minimalis dan modern. Style ini dianggap cocok dengan dunia kerja yang butuh nilai-nilai seperti efektivitas, efisiensi, dan elegan.

Membuat Furniture Minimalis: Mudahkah?

Prospek penjualan furniture dengan gaya minimalis memang sangat baik. Tetapi cara pembuatannya tetap perlu dilakukan hati-hati. Selain mencontoh berbagai model mebel minimalis yang sudah ada, Anda juga bisa berkreasi sendiri.

Yang pasti, minimalisme bukan sekedar membuat mebel sederhana yang tak berkesan sama sekali. Anda harus mampu memperlihatkan elemen minimalisme seperti efisiensi.

Untuk bahannya sendiri, Anda bisa menggunakan kayu olahan ataupun kayu solid. Penggunaan kayu olahan akan menekan biaya produksi sehingga produk bisa dijual lebih murah. Sebaliknya penggunaan kayu solid akan membuat produk lebih berkualitas sehingga harganya menjadi lebih besar.

Opsi mana yang sebaiknya dipilih? Jelas jawabannya tergantung pertimbangan Anda. Mislanya pertimbangan terkait dengan karakter target pasar produk Anda tersebut. Bila target pasar Anda dari kalangan yang megutamakan kualitas, sebaiknya Anda menggunakan kayu solid.

Sedangkan bila target pasar Anda begitu menimbang persoalan harga dan kualitas, maka Anda perlu mempertimbangkan pemakaian kayu olahan. Pastikan saja bahwa meski mebel dibuat dari kayu olahan, akan tetapi kualitasnya tetap baik dan bisa diandalkan.

Membuat Furniture Minimalis dengan Lem yang Bagus

Pada dasarnya tiap mebel yang dibuat, membutuhkan bahan-bahan pendukung selain material utamanya. Salah satunya adalah lem. Lem sebagai perekat antar komponen punya peran penting dalam menghasilkan furniture yang kualitasnya tinggi, tak terkecuali furniture dengan gaya minimalis.

Di pasaran sendiri, sudah ada banyak lem yang bisa dibeli. Meski harus diakui, bahwa mendapatkan yang kualitasnya baik tak semudah yang kita kira. Ada banyak klaim kualitas tapi tentu saja tak semuanya terjamin.

Nah, sebagai bahan rekomendasi, lemkayu.net menghadirkan lem putih PVAc water based yang bisa Anda gunakan. Lem yang disarankan adalah Crossbond X3 dan Crossbond X4. Keduanya memiliki formulasi sama tapi didesain spesifik untuk kebutuhan yang berbeda.

Bahan dasarnya PVAc water based sendiri dikenal sebagai material populer pembuatan lem karena aman, tahan lama, mudah dipakai, cepat kering, dan aman. Crossbond sebagai lem PVAc memiliki berbagai kualitas tersebut tapi telah dimodifikasi sehingga lebih tahan lama. Crossbond X4 bahkan bisa dipakai untuk kondisi heavy duty.

Lem ini juga bisa diperoleh dengan harga yang lebih terjangkau. Sehingga Anda tak perlu khawatir dengan biaya produksi yang nantinya bisa membengkak. Untuk pemesanannya, hubungi saja CS kami di kontak +62.274.388.301, nomor hotline 082-167-600-693, dan atau email di [email protected].

Sedangkan bagi yang ingin membeli secara langsung, kunjungilah kami di Bio Service Point Yogyakarta, Jepara, atau Cirebon. Anda juga bisa memanfaatkan jasa keagenan kami yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.

Nah, sampai di sini pembahasan mengenai furniture minimalis. Gaya minimalisme memang memiliki daya pikat tersendiri. Untuk membuatnya juga harus dilakukan dengan beberapa prinsip utama. Selain itu, pastikan juga untuk menggunakan lem berkualitas seperti Crossbond.

Semoga bermanfaat. Nantikan terus update artikel menarik lainnya di lemkayu.net.

promo produk white agent wa-250
perawatan kayu alami natural oil

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here