Menjawab Pertanyaan Seputar Wallpaper Lantai

0
1224
wallpaper lantai
Image: onshopdeals.com

Untuk membuat ruangan terlihat super menarik, ada satu cara tak biasa yang bisa Anda ikuti. Cara tersebut adalah: menggunakan wallpaper khusus lantai.

Ya, Anda tidak salah baca. Penggunaan pelapis dinding tersebut akan membuat alas rumah terlihat lebih menarik.

promo produk finishing natural oil dan sanding sealer

Coba bayangkan betapa cantiknya bila pemandangan indah bunga mawar terlihat di lantai ruang tamu. Atau, betapa cerianya kamar anak bila lantainya berwarna cerah dengan motif polkadot yang seru.

perawatan kayu alami natural oil

Namun, pemasangan bahan pelapis lantai tersebut jelas tak bisa dilakukan secara sembarangan. Sebelum Anda memutuskan mengikuti ide ini, sebaiknya cari tahu dulu lebih dalam tentang hal itu.

Pertanyaan #1 Apa itu Wallpaper Lantai?

Floor wallpaper atau walpaper lantai sebenarnya merupakan terapan ide wallpaper biasa untuk lantai. Malah, kebanyakan dari pelapis yang diterapkan hanyalah wallpaper dinding biasa meski ada juga yang didesain khusus untuk floor covering.

Ide ini cukup marak di negara-negara yang memang terbiasa menggunakan pelapis dinding, misalnya saja di Amerika Serikat dan negara Eropa. Kadang pemasangannya dilakukan untuk sebagian area saja dengan tujuan memberikan kesan unik.

promo produk biovarnish wood filler

Sementara itu, di Asia khususnya negara kita, ide ini masih belum begitu populer. Hanya saja seiring berjalannya waktu, akan semakin banyak orang yang tertarik.

wallpaper lantai bunga mawar

Pertanyaan #2 Mengapa Menggunakan Pelapis Dinding untuk Lantai?

Tentu ide ini muncul bukan tanpa alasan. Beberapa hal di bawah inilah yang membuat banyak orang tertarik menerapkan wallpaper lantai.

  1. Indah. Sudah pasti aspek ini membuat banyak orang ingin menempelkan wallpaper ke lantainya.
  2. Murah.
  3. Tidak sesulit melukis sendiri.

Pertanyaan #3 Apakah Wallpaper Tidak Rusak Diinjak-injak?

Wallpaper lantai memang indah. Ia bisa memberikan nuansa yang berbeda di sebuah ruangan seperti diperlihatkan beberapa contoh di atas.

Namun, ketahanan pelapis ini patut dipertanyakan. Bayangkanlah saat ini Anda sudah menempelkan pelapis tersebut ke lantai. Masalahnya, sampai kapan pelapis itu akan tahan dari goresan dan kekumuhan warna akibat sering diinjak?

Oleh karena itu, pasca wallpaper diterapkan, biasanya dilakukan coating khusus. Coating yang digunakan berupa cat bening yang memiliki sifat tahan gores dan tahan beban. Cat tersebut dioleskan di atas permukaan lantai yang telah ditempeli wallpaper.

Anda bisa membeli produk seperti ini di toko cat terdekat. Atau, Anda juga bisa membeli di toko daring seperti Tokopedia dan Bukalapak.

Ada banyak opsi coating yang bisa digunakan. Salah satu yang terbukti baik kualitasnya adalah Biothane karena terbuat dari polyurethane berkualitas tinggi. Dibanding coating acrylic based, coating PU atau polyurethane memang lebih unggul.

Pertanyaan 4: Bagaimana Cara Memasangnya?

Proses pemasangan produk ini lumayan tricky. Benar, secara umum, Anda hanya harus menempelkan pelapis itu saja. Namun yang jadi masalah, apakah Anda yakin pelapis itu bisa menempel di lantai? Apakah Anda yakin, hasil tempelannya mulus dan rata?

Sekarang, coba ambil selembar kertas HVS yang Anda punya. Setelah itu, letakkanlah di lantai. Tekan kertas itu dan lihat bahwa pada bagian tertentu, permukaannya tidak rata.

Belum lagi masalah jenis lem yang harus dibeli. Anda harus memilih jenis lem yang cocok. Sebab, kebanyakan wallpaper didesain khusus untuk dilem pada dinding acian atau yang sudah diberi lapisan dasar.

Sangat sedikit tukang yang bisa mengerjakan proyek ini. Namun bukan berarti ide ini “impossible” lho. Dengan kiat yang tepat, pemasangan tetap bisa dilakukan.

Pertanyaan 5: Lem Apa yang Tepat untuk Wallpaper Lantai?

Walpaper lantai berbentuk bata susun

Proses penempelan wallpaper pada lantai memang tidak begitu mudah. Sebab kebanyakan lem wallpaper didesain khusus untuk perekatan dinding. Sedangkan di sisi lain, kebanyakan lantai di Indonesia adalah lantai keramik.

Karakteristik keramik dan dinding yang belum dicat sangat berlainan. Dinding bisa menyerap lem, sedangkan keramik tidak, sehingga lem yang biasa digunakan untuk aplikasi pelapis dinding tak bisa digunakan untuk ide ini.

Secara umum, kami merekomendasikan Eva Phaethon. Pemakaiannya dipersyaratkan sebagai berikut.

  1. Untuk lantai yang belum dikeramik dan permukaannya masih sama seperti tembok yang belum dicat, Anda bisa menggunakan Eva Phaethon.
  2. Untuk lantai kayu, baik solid ataupun engineered, Anda bisa menggunakan Crossbond X4.
  3. Untuk lantai keramik dengan wallpaper, Eva Phaethon bisa digunakan asalkan wallpapernya terbuat dari bahan organic (kertas). Bila wallpapernya 100% atau didominasi bahan plastik, Eva Phaethon tak bisa digunakan.

Pertanyaan #6 Berapa Biaya Pasang Wallpaper Lantai?

Yang pasti, Anda harus mengeluarkan biaya untuk membeli bahan-bahan yang diperlukan mulai dari produk wallpapernya, lem, dan juga coating Biothane. Terkait dengan biaya tukang, Anda perlu mendiskusikannya sendiri. Sebab jasa seperti ini belum populer di Indonesia.

Pertanyaan #7 Sebaiknya Memasang Walpaper Lantai atau Tidak?

Pada akhirnya semua pilihan ada di tangan Anda. Selaku pemilik rumah, baik untuk sendiri ataupun untuk dijual, Anda perlu memutuskan dengan pertimbangan yang rasional.

Gunakan pertimbangan biaya, pemasangannya, hingga alternatif lain yang mungkin lebih mudah dan murah dilaksanakan.

Contoh, Anda sebenarnya sangat tertarik memasang wallpaper flooring. Akan tetapi, Anda baru saja memasang lantai kayu ulin yang harganya mahal.

Penempelan wallpaper lantai bukan hanya boros namun bisa menyebabkan permukaan ulin rusak ketika kelak dilepaskan. Jadi dengan pertimbangan tersebut, tidak salah bila Anda mengurungkan niat itu. Sebagai gantinya, aplikasikan saja wallpaper biasa ke dinding. Kombinasikan kecantikan motifnya dengan warna lantai ulin yang memukau

promo produk white agent wa-250
perawatan kayu alami natural oil

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here