Merk Lem Rumah Terbaik Ini Jadikan Bangunan Lebih Kokoh

0
931

Pilih lem rumah yang bagus di bawah ini! Selain sangat kuat, lem ini juga mudah digunakan, harganya terjangkau, aman, dan tidak menyebabkan noda.

Untuk membangun rumah, kita membutuhkan semen, batu-bata, genteng, tiang kayu, paku dan lain sebagainya. Bahan-bahan itu kemudian diolah untuk kemudian menghasilkan suatu bangunan yang kokoh dan bisa menjadi peneduh bagi keluarga yang memilikinya.

promo produk finishing natural oil dan sanding sealer

Rumah yang bagus haruslah rumah yang aman, indah, dan juga sehat. Dan setiap komponen rumah sudah seharusnya bisa mewujudkan bangunan ideal itu. Termasuk lem yang dipakai dalam pembuatannya.

perawatan kayu alami natural oil

Ya, lem. Meski tidak dibutuhkan sebanyak bahan yang lain, namun kualitas bahan ini amat penting diperhatikan. Sebab fungsi atau gunanya memang krusial.

Apa Saja Fungsi Lem Rumah?

  • Untuk menyambungkan rangka, terutama rangka kayu.
  • Untuk mengelem atau memasang lantai dan dinding kayu.

Tiap fungsi tersebut memerlukan jenis lem yang berbeda. Untuk fungsi pertama, diperlukan lem konstruksi. Sedangkan untuk keperluan yang kedua, diperlukan lem laminasi.

Jenis lem kedua mungkin tidak banyak digunakan di Indonesia. Sebab, kebanyakan rumah di Indonesia tidak menggunakan dinding dan lantai kayu. Namun demikian, sekiranya Anda memerlukan lem jenis ini, pastikanlah Anda membeli tipe yang tepat. Jangan membeli tipe yang tidak sesuai, seperti lem untuk rangka. Sebab hasilnya pasti tidak bagus, dan ujung-ujungnya Anda harus mengelem ulang.

Seperti Apa Lem Rumah yang Bagus?

Membeli lem yang bagus untuk kebutuhan apapun merupakan suatu tantangan tersendiri. Ada banyak produk di pasaran, dan ada banyak pertimbangan yang harus dipikirkan. Namun, dengan cerdik, kita pasti bisa membeli produk yang tepat.

Kami di lemkayu.net juga menyediakan produk lem yang sangat bisa Anda pertimbangkan. Lem kami merupakan lem kayu dengan dua varian. Yang pertama adalah Crossbond X3 dan yang kedua adalah Crossbond X4.

Crossbond X3

lem rumah yang bagus

Crossbond X3 adalah lem rumah untuk penyambungan konstruksi indoor. Lem ini menggunakan formula polyvinyl acetate yang diformulasikan supaya daya rekat dan ketahananya meningkat.

Lem Crossbond X3 memiliki viskositas sangat ideal untuk penyambungan rangka. Anda bisa menggunakannya untuk berbagai sambungan kayu dari biskuit, siku, dan lain sebagainya.

Tersedia kemasan besar dan kecil untuk lem ini. Dan bila Anda butuh lem kayu untuk kebutuhan umum (seperti untuk membuat jendela, mebel, dan lainnya), maka Crossbond X3 bisa Anda gunakan.

Crossbond X4

Tipe lem kedua yang kami sarankan adalah Crossbond X4. Lem ini adalah lem polyvinyl acetate modifier yang memiliki fungsi khusus untuk perekatan permukaan lebar.

Dengan demikian, lem ini bisa Anda gunakan untuk memasang lantai kayu, dinding, hingga pemasangan veneer. Crossbond X4 memiliki kemudahan disebarkan sehingga sangat cocok digunakan untuk keperluan seperti itu. Dan sama seperti Crossbond X3, lem inipun tersedia dalam kemasan besar dan kecil.

Kenapa Crossbond adalah Lem Rumah yang Bagus

Tentu ada alasannya kenapa kami menyarankan penggunakan lem Crossbond untuk konstruksi rumah Anda. Lem ini telah dengan hati-hati diformulasikan supaya menjadi lem berkualitas tinggi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat modern.

Beberapa keunggulan yang kami tawarkan untuk Anda sebagai pengguna Crossbond ialah:

Tepat

Lem kami memiliki formula yang spesifik. Lem ini dibuat agar bisa bereaksi secara kimia dan fisika dengan substrat organic seperti kayu. Selain itu, viskositas dan daya sebarnya disesuaikan dengan fungsinya masing-masing.

lem rumah

Dalam hal ini, Crossbond X3 dibuat dengan viskositas medium agar cocok untuk penyambungan di area yang sempit. Sedangkan Crossbond X4 memiliki viskositas lebih encer dan mudah menyebar sehingga cocok untuk pemasangan lantai (parket dan dek) hingga dinding kayu.

Lem Rumah Ini Rekat dan Tahan Lama

Kedua Crossbond memiliki daya rekat yang kuat. Kerekatannya juga tahan lama. Bahkan khusus unuk Crossbond X4, ketahanannya mencakup resistensi terhadap faktor outdoor.

Lem rumah ini pun dengan demikian akan membantu Anda mewujudkan rumah yang kokoh, kuat, dan tidak mudah rusak. Dus, penghuni rumah akan merasa lebih aman beraktivitas di dalam bangunan tersebut.

Murah dan Hemat

Crossbond X3 dan Crossbond X4 diformulasikan dengan kualitas yang benar-benar baik. Namun dengan teknologi yang digunakan, cost of production bisa ditekan. Dus, kedua lem ini tetap memiliki harga yang terjangkau. Anda pun tidak perlu mengencangkan ikat pinggang atau menambah ongkos saat membangun rumah akibat menggunakan adhesive ini.

Dan yang menarik, lem ini pun sangat hemat digunakan lho. Hemat dan tidaknya lem sudah pasti berpengaruh pada biaya produksi. Semakin hemat, maka biaya pembuatan rumah semakin murah.

Mungkin bila Anda hanya perlu mengelem rangka kayu yang tak banyak, hal ini tidak akan terasa. Namun, bila Anda sedang membangun rumah kayu dengan kebutuhan lem rumah yang besar, hal seperti itu akan benar-benar terasa dampaknya.

Mudah Digunakan dan Sangat Aman

Crossbond diformulasikan supaya lebih mudah digunakan. Lem ini merupakan lem PVAc. Karenanya, tidak diperlukan suatu pencampuran seperti yang umum harus dilakukan pada lem epoksi dan PU.

Kemudahan penggunaan ini akan membuat pekerja bisa mengerjakan pekerjaannya lebih cepat. Dan yang tak kalah penting, lem ini memiliki tingkat keamanan yang baik. Resiko kecelakaan kerja pada karyawan pun bisa diminimalisir apabila Anda menggunakan lem ini.

Bagi penghuni rumah, lem yang aman juga jelas menguntungkan. Lem yang aman akan membuat rumah lebih sehat dan tidak toksik. Anak-anak pun akan lebih ceria ketika ia tinggal di lingkungan yang sehat.

lantai decking

Lem Rumah Ini Tidak Sebabkan Glue Line

Salah satu kriteria lem yang bagus berikutnya adalah tidak menyebabkan glue line. Glue line adalah semacam garis bekas di bagian penyambungan. Glue line membuat hasil pekerjaan terlihat tidak rapi dan pengecatan lebih sulit dilakukan. Pada rumah kayu, fenomena glue line akan sangat berdampak pada keindahan rumah.

Syukurlah, lem rumah Crossbond tidak menimbulkan masalah tersebut. Kami telah melakukan pengujian yang memperlihatkan bagaimana kedua lem kami tidak menimbulkan masalah estetika itu. Dengan demikian, rumah akan tetap indah dengan aplikasi kedua adhesive ini. Anda juga tidak perlu bingung mengatasi masalah glue line yang umum terjadi bila membeli lem kayu yang berkualitas rendah.

Kontak dan Pemesanan Lem Rumah yang Bagus Crossond

Bagi Anda yang tertarik dengan lem ini, silahkan hubungi Customer Service kami. Anda bisa mengontak kami via WA, email, dan telepon. Silahkan bila Anda hendak bertanya lebih lanjut mengenai adhesive kami.

Pemesanan juga bisa dilakukan secara daring dengan menghubungi kontak tersebut. Namun Anda juga bisa membeli secara langsung di Bio Service Point dan agen-agen kami.

Semoga informasi tentang lem rumah yang bagus ini memberikan faedah untuk Anda ya. Terus ikuti artikel lainnya yang sama menariknya di lemkayu.net.

promo produk white agent wa-250
perawatan kayu alami natural oil

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here